Sumba Times – Wakil Ketua Umum Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Arnod Sihite, menyatakan keyakinannya bahwa Melki Laka Lena memiliki kapasitas yang mumpuni untuk memimpin Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam lima tahun ke depan.
Melki, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, dinilai memiliki rekam jejak yang kuat dalam menangani isu buruh dan ketenagakerjaan.
Arnod Sihite menyampaikan bahwa Melki telah terbukti memiliki keberpihakan yang jelas terhadap isu-isu pekerja dan buruh, yang sangat relevan bagi masyarakat NTT saat ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Arnod, pemimpin yang memahami masalah secara mendalam dan mampu memberikan solusi konkret sangat dibutuhkan, terutama dalam konteks NTT yang memiliki tantangan tersendiri terkait buruh dan ketenagakerjaan.
“Sosok Melki sudah pas dan tepat untuk pimpin NTT lima tahun ke depan. Kami ikuti perjalanan beliau terutama keberpihakan dia pada isu pekerja atau buruh sudah jelas yang dibutuhkan masyarakat saat ini termasuk NTT,” kata Arnod kepada wartawan di Jakarta, Kamis (20/6).
Menurut Anggota LKS Tripartit Nasional ini, persoalan buruh di NTT, sebagaimana daerah lain di Indonesia, membutuhkan pemimpin yang memahami masalah secara mendalam, turun ke lapangan, dan memberikan solusi konkret.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis : Alex K
Editor : Alex K
Halaman : 1 2 Selanjutnya